Kamis, 02 November 2017

Tips Diet Dengan Konsumsi Jahe dan Kayu Manis

Gambar Jahe dan Kayu Manis
Image: http://www.healthymagazine365.com
Jahe adalah tanaman rimpang berbau harum khas dan rasanya sedikit pedas, sedangkan kayu manis berasal dari kulit pohon kayu manis, yang di dapatkan dengan cara mengupas kulit dari batang pohon kemudian dijemur, memiliki bau dan rasa khas yaitu manis. Jahe dan kayu manis selain populer di gunakan sebagai bahan memasak dan olahan minuman tradisional,  juga bisa dijadikan cara yang alami untuk membantu menurunkan berat badan.
Dikutip dari halaman healthytipsandremedies.com (10/12/2016), Jahe dan kayu manis bukan satu-satunya rempah-rempah yang memiliki efek positif untuk menurunkan berat badan, tetapi yang paling cepat menunjukkan hasil, karena dapat menekan nafsu makan dan meningkatkan sistem pencernaan tubuh. Ada dosis aturan yang dipakai, jika dikonsumsi 2x sehari, ramuan ini dapat mengurangi berat badan 3 kilo dalam 7 hari, tetapi anda harus berhenti sejenak mengkonsumsi selama 7 hari kedepan.
Gambar Teh Hitam
Image: http://sharingdisana.com
dikutip dari halaman healthytipsandremedies.com (10/12/2016), berikut bahan-bahan yang harus disiapkan :
Bahan resep nomor 1
- 500 ml air
- 50 ml yoghurt
- 3 kantong teh hitam
- 1 sendok teh kayu manis
- 1 sendok teh jahe
- 1 sendok teh madu
- 1 sendok teh bubuk kari
Cara mengolah, rebus air hingga mendidih kemudian masukkan semua bahan kecuali yoghurt, diamkan beberapa saat hingga rebusan air menjadi dingin, setelah itu tambahkan yogurt, aduh perlahan dan merata.
Minuman di atas sebagai pengganti makan malam dan tidak boleh mengkonsumsi apapun kecuali air putih biasa.
Gambar Bubuk Kari
Image: http://www.dapurumami.com
Bahan resep nomor 2
- 80 ml air
- 170 ml susu
- 1 sendok teh jahe
- 1 sendok teh kayu manis
- satu sendok teh kari
Cara mengolah, rebus air hingga mendidih kemudian campurkan susu kedalamnya, aduk sampai mendapatkan cairan yang bening dan diminum saat sebelum tidur.
Untuk ibu hamil atau yang memiliki gangguan/riwayat masalah pencernaan tidak dianjurkan untuk meminum bahan resep diatas. Kutip dari halaman healthytipsandremedies.com (10/12/2016)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kerennya Seniman Jepang Buat Patung Mitologi dari Pasir Pantai

Seniman bernama Toshihiko Hosaka, membuat kreasi patung dengan berbagai fitur dengan banyak detail. Ia sudah membuat  patung yang sebagian ...